Lipatan yang rapi pada tumpukan kain-kain di lemari ternyata bisa mengubah mood menjadi lebih baik. Dari dulu saya main lipat dan tumpuk aja kain-kain katun dan linen di lemari, kadang-kadang pusing juga pas ngambilnya, mesti bongkar-bongkar lagi semua. Terkadang tumpukan jadi tak seimbang dan kain-kain jadi berjatuhan... what a mess.... haha.... Ternyata melipat kain juga ada tekniknya. browsing di internet akhirnya nemu cara yang praktis untuk melipat kain supaya rapi.... rata-rata potongan kain saya ukuran 1 meter atau 1 yard, bahkan banyak juga yang potongan ukuran 0,5 meter ataupun 0,5 yard. Melipatnya menggunakan teknik ini ternyata menyenangkan. Rasanya ingin melipat semuanya. Bahkan untuk ukuran ga jelas seperti potongan-potongan sisa jahitan yang masih bisa digunakan seperti kain perca pun bisa menggunakan teknik ini. Setelah dilipat, saya menyusunnya sesuai warna. satu tumpukan untuk warna yang sama, jadi memudahkan ke depannya supaya tidak bingung kalau memadu padankan warna.
Lihat video di bawah ini untuk melihat cara saya melipat kain, mohon maaf jika masih dianggap belum rapi, tapi buat saya teknik ini sangat membantu. Selamat mencoba....
Coba-coba membuat video tutorial, tampilannya masih sederhana, menggunakan kamera hp android. Sempat membuat bingung aplikasi apa yang cocok untuk mengeditnya, menambah titel atau menggabungkan potongan klip juga menambah musik untuk backgroundnya. Hehe... semoga sharing saya bermanfaat. Jika dirasa kelamaan, skip aja yaa... masih banyak yang perlu diperbaiki ke depannya.
No comments:
Post a Comment