27/10/2012

Tutorial: Tas Bahu Garis-garis (Simple Striped Tote Bag)



Tutorial : Tas Bahu Garis-garis (Simple Striped Tote Bag)
update: bentuk tas seperti ini lebih cocok disebut tas bahu bukan tas jinjing, maaf yaaa... baru nemu  terjemahan yang tepat dari tote bag. he he he....^__^ untuk selanjutnya saya ganti tas jinjing menjadi tas bahu ya, supaya tidak membingungkan.
Tas bahu (tote bag) ini biasanya disandingkan ke bahu. sangat praktis dan bisa muat banyak,  cocok dipakai saat santai, belanja, ataupun pergi kuliah. Selain bentuknya yang  simpel, cara membuatnyapun mudah.  Tutorial kali ini adalah bagaimana cara membuat tas bahu yang simpel dan cantik.

Ukuran jadi :  44 cm x 33 cm

Bahan:
-          Kain katun untuk bagian badan tas : 100 cm x  37 cm
-          Kain katun untuk bagian tali : 80 cm x 10 cm

Alat : mesin jahit, gunting, penggaris/meteran, pensil , benang, jarum pentul, setrika

Cara membuat :

11/10/2012

Mini Boston Pouch


Mini Boston pouch yang mungil ini dibuat berdasarkan pola dari Funny Rabbit. Dimensinya adalah panjang 12 cm x tinggi 8 cm x lebar 5 cm. Bahannya terbuat dari kain katun jepang yang halus. Imut kan?

09/10/2012

Tutorial: Kantong Serut Imut




Kantong serut imut (Cute Drawstring Pouch)
Cara membuat kantong serut imut
Ukuran jadi:  17 cm x 13 cm
Bahan : kain katun 2 macam
-          Kain luar: 40 cm x 15 cm
-          Kain dalam: 40 cm x 15 cm
-          Kain untuk tali serut : 40 cm x 2,5 cm atau tali ukuran kira-kira 40 cm
Alat:  mesin jahit, gunting, setrika, benang, jarum tangan
Cara Membuat:

06/10/2012

hello

Berawal dari pengen bikin sendiri bantal yang lucu, trus browsing internet buat nyari ide, eh malah tertarik waktu melihat hasil-hasil karya handmade para crafter. Wah kepikiran pengen juga bikin-bikin seperti mereka. terutama yang jahit menjahit. Ga cuma bantal, tapi ada dompet, tas, tote bag, bros, dan sebagainya. Kebetulan dulu waktu kecil pernah belajar jahit, cuma ga pernah diterusin lagi sampai sekarang ini, setelah menikah, punya anak dan tinggal di rumah, baru deh tertarik lagi buat jahit-jahit. Namun, melihat situasi dan kondisi, pada saat baru melahirkan putra pertama, untuk serius menekuni hobi baru ini rasanya tidak bisa full konsentrasinya, jadinya di waktu jeda suka menghibur diri melihat hasil karya para crafter di internet dengan laptop kesayangan. Ada yang dari luar negeri maupun lokal. Sepertinya aku ini suka sekali ya dengan mengumpulkan 'data-data'. Maksudnya, link-link dari situs para crafter yang kusuka akan ku bookmark untuk dapat kembali kulihat-lihat di lain waktu, oleh karena itu lahirlah Indonesia CraftyBlog. Blog ini kudedikasikan khusus buat para pecinta handmade. Isinya adalah daftar blog para crafter di Indonesia. Bahkan kubuat juga facebook fan pagenya.
Nah nah, sekarang buah hatiku sudah agak gede sedikit, minimal ada sedikit waktu luang, sepertinya aku pengen juga punya blog khusus craft. makanya muncul deh blog Craftalova ini. Hanya saja blog ini akan berisi project-project pribadiku, dan mungkin lebih banyak tutorialnya. Kalau untuk order, mungkin belum sampai ke situ kali ya. Saat ini aku lebih cenderung berencana untuk menyediakan supplynya. But anyway, enjoy!